Arongan – RadarNkri.com – Kegiatan kunjungan kerja Kapoksahli Pangdam IM Brigjen TNI Bambang lndrayanto di Makoramil 08/Arongan Lambalek Kodim 0105/Abar, Jum’at (22/01/2021).
Adapun yang hadir diantaranya Kapoksahli Pangdam IM Brigjen TNI Bambang Indrayanto, Kasrem 012/TU Letkol Kav Nurul Dianto, S.Pd, Kasiterrem 012/TU Mayor Arh Boy Iswarmen, Danramil 08/Arla Kapten Inf Herinizal dan Ibu Persit Ranting 08.Dalam sambutannya pada kegiatan pengarahan, Brigjen TNI Bambang Indrayanto, mengucapkan Terima Kasih atas dedikasi Babinsa dalam melaksanakan pembinaan teritorial di wilayah dan mengingatkan kepada seluruh Babinsa untuk selalu baik-baik terhadap masyarakat, jaga hubungan dengan keuchik di setiap Desa. Ciptakan hubungan yang harmonis pada seluruh keuchik, aparat gampong dan seluruh warga, terangnya.
Pada kesempatan itu, Ny. Bambang Indrayanto juga menyampaikan kepada Ibu-ibu Persit Ranting 08 untuk tetap menjaga keharmonisan hubungan dengan keluarga sekalipun Ibu Persit yang memiliki karir atau bekerja. Harus bisa membagi waktu antara keluarga, karir dan organisasi. Jangan lupa untuk mendoakan suami ketika bekerja agar selalu dalam lindungan Allah SWT.
Acara kunker ini ditutup dengan foto bersama, kemudian Brigjen TNI Bambang Indrayanto menyerahkan Sarana Penggalangan (Sargal) kepada anggota Koramil 08/Arongan Lambalek.
(Red)