Gowa (Radarnkri.com) Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasonal, DPD JOIN Gowa di bawah tapuk pimpinan Hendra Susanto melaksanakan pelatihan pembuatan Pot bunga ala hindia kepada Para ibu PKK Desa Erelembang kecamatan Tambolopao Kegiatan yang berlangsung di Dusun Biring Panting Desa Erelembang, dengan menghadirkan sala satu jurnalis online dari Media Radarnkri.com yang bergabung di DPD Join Gowa untuk memberi pelatihan cara membuat Pot bunga yang bahan dasarnya dari pakaian Bekas.
Kehadiran Hendra Susanto Ketua DPD Join Gowa bersama Nurdin Achmad dari Media Online Radarnkri.com serta Rahmat Jarre wakil Ketua satu Kiwal Garuda hitam Gowa, di sambut hangat oleh Kades Erelemba Putra Syarif Pabeta.S.E. dan ibu ketua Penggerak PKK Desa Erelembang
Kades Erelemba Putra Syarif Pabeta.S.E dalam keteranganya bahwa” dengan adanya inovasi kreatif yang di adakan oleh DPD Join Gowa ini, dapat di tingkatkan dan ditidak lanjuti oleh para ibu ibu PKK serta generasi penerus untuk dapat berkreatif yang positif seperti membuat pot bunga yang bahannya dari pakaian bekas, dari pada di buang jadi sampah yang tak berguna dengan adanya pelatihan ini pakaian bekas dapat di sulap jadi barang berharga dan dapat di manfaat jadi wadah tanaman bunga hias yang dapat di pajang di teras rumah”katanya.
Laporan Nurdin Achmad.
Editor. A.ilyas.