Makassar, RadaeEkspres – Bulan suci Ramadhan menjadi momen yang penuh berkah, tidak terkecuali bagi para habaib Syabab Alwiyin Makassar, Ahad 7 April 2024
Berbeda dengan kegiatan buka bersama yang pada umumnya dilakukan, para Habaib Syabab Alwiyin Makassar mengadakan makan sahur bersama. Acara ini dihelat di rumah kediaman Puang Sayyid Muras, yang beralamat di Jalan Andi Tonro No. 85, Makassar.
Acara ini dihadiri oleh berbagai habaib ternama, antara lain Habib Abubakar Alhabsyi, Habib Haedar Assofi, Habib Asgar Alidrus, Habib Abdollah Syihab, dan para habaib lainnya.
Kegiatan makan sahur bersama ini menjadi momen yang langka dan istimewa, di mana para Habaib Syabab Alwiyin Makassar berkumpul untuk menjaga silaturahmi dan mempererat ukhuwah islamiyah.
Puji syukur pun terucap dari para hadirin atas kesempatan menjalankan ibadah sahur bersama, sembari berdoa agar kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan dan menjadi berkah bagi semua pihak.
Doa pada acara makan sahur bersama para Habaib dan Syabab Alwiyin Makassar dipimpin oleh Habib Syahril Alhasni Lc. Semoga kegiatan seperti ini dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih aktif dalam menjaga silaturahmi dan kebersamaan, terutama di bulan suci Ramadhan.
Laporan: Puang Sayyid Muras